Rumah Citra Maja Raya 2 Harga Rp 130 Jutaan Hadir Pada Akhir Tahun

Citra Maja Raya


PropertiLaunch.com, Jakarta- Pengembang PT Ciputra Residence bersama dengan PT Putra Asih Laksana akan bekerjasama dalam pengembangan kawasan rumah Citra Maja Raya 2. Proyek dengan luas 266 hektar tersebut adalah merupakan perluasan dari kawasan pembangunan kota baru Citra Maja Raya dengan luas 2.000 hektar. Nantinya dalam pengembangan kawasan Citra Maja Raya 2 tersebut akan dibangun yaitu sebanyak 12.000 unit rumah, tempat komersial dan juga fasilitas pendukung lainnya. Menurut rencana proyek tersebut akan dilansir pada akhir tahun 2016.

Nilai investasi yang dikeluarkan untuk pembangunan kawasan Citra Maja Raya 2 adalah sebesar Rp 2 triliun rupiah dengan rincian yaitu Rp 1,2 triliun untuk kawasan pembangunan infrastruktur pendukung dan sekitar Rp 800 miliar rupiah untuk konstruksi perumahan dengan tambahan fasilitas pelengkap.

Dari harga yang ditawarkan per unitnya yaitu adalah sekitar Rp 130 jutaan sampai Rp 140 jutaan.  Sebagai tambahan informasi, pengembangan untuk tahap pertama Citra Maja Raya seluas 430 hektar sampai dengan saat ini telah terjual yaitu sebanyak 7.000 unit rumah dan 500 ruko dari total 13 cluster yang telah dipasarkan.

Comments