Kelompok usaha Bangun Serpong Cipta Akan Mengembangkan Proyek Baru di Sentul

Banara Serpong

PropertiLaunch.com, Jakarta- Kelompok usaha Bangun Serpong Cipta yang sampai dengan saat ini sedang mengembangkan kawasan properti Banara Serpong (3,2 ha) dengan lokasi di Jalan Raya Serpong, Gunung Sindur, di arah selatan kota baru BSD City (6.000 ha) Serpong, Tangerang-Banten. 
Pengembang kini akan mengembangkan proyek properti baru di Sentul, Bogor (Jawa Barat) dengan luas 60 ha. Lokasi properti ini adalah dekat dengan lapangan golf ditambah dengan pemandangan menarik ke arah Gunung Pancar. 

Pengembangan proyek properti akan ditangani oleh korporasi baru, bukan lagi oleh PT Bangun Serpong Cipta. Konsep pembangunannya adalah menyerupai perumahan mewah terpadu Nava Park dengan luas 60 ha dari Hongkong Land di BSD City yaitu berupa hunian properti vertikal (apartemen) dan horisontal (perumahan tapak). Perumahannya dikembangkan eksklusif untuk segmen menengah atas.

Proyek properti yang bekerjasama dengan master planner dari luar negeri tersebut hanya dikembangkan untuk kawasan hunian tanpa area komersial. Selain untuk bisa memaksimalkan lahan untuk kawasan hunian dan menomorsatukan kenyamanan bagi penghuni, di kwasan juga telah ada beragam fasilitas lainnya seperti mall, rumah sakit, tempat komersial, sekolah dan juga fasilitas lainnya.

Prospek properti ini juga cukup bagus. Selain kawasannya juga cukup berkembang. Kawasan Sentul juga akan dilalui oleh fasilias LRT (Light Rail Transit) Cawang-Cibubur-Bogor yang ditargetkan akan beroperasi di tahun 2020. Dengan akses yang juga mudah melalui jalan tol Jagrawi dan LRT, kawasan Sentul akan lebih berkembang dan tentunya ekspektasi pasar juga makin tinggi.

Comments