PropertiLaunch.com, Jakarta- Pengembang PT Adhi Karya Persero mempunyai rencana untuk membentuk satu anak usaha baru di bidang sektor properti. Nantinya anak usaha tersebut akan fokus kepada sektor pembangunan properti yang ada di sekitar proyek LRT (Light Rail Transit). Anak usaha baru tersebut yaitu TOD (Transit Oriented Development).
Awalnya TOD merupakan salah satu departemen yang ada di PT Adhi Karya Persero. Tetapi kini dilepas untuk menjadi anak usaha baru pada bulan September 2017.
Nantinya unit usaha baru ini akan fokus kepada pembangunan properti yang ada di setiap proyek railway. Dipastikan juga nantinya anak usaha ini akan berbeda dengan anak usaha perusahaan lainnya seperti PT Adhi Persada Properti (APP).