PropertiLaunch.com, Jakarta- Pertumbuhan properti di sekitar kawasan Tangerang terlihat cukup bagus dan telah banyak pengembang properti yang berinvestasi di sekitar kawasan wilayah ini. Cushman & Wakefield Indonesia juga memasukkan tiga kota/kabupaten ke dalam lokasi kawasan wilayah Tangerang yaitu adalah dari kota Tangerang Selatan, Kabupaten Tangerang dan kota Tangerang. Jumlah pasokan baru sampai dua-tiga tahun yang akan datang, diperkirakan akan jauh lebih banyak dari apartemen yang ada di pasar sekarang ini.
Salah satu apartemen tersebut adalah apartemen Lumina City yang dikembangkan oleh pengembang PT Indoserena Dwimakmur. Pengembang tersebut mengembangkan 1.016 unit apartemen dalam satu konsep properti multifungsi.
Pengembang Indoserena Dwimakmur menginvestasikan dana triliunan rupiah. Diharapkan dengan keberadaan apartemen Lumina City akan bisa menjadi solusi tempat tinggal bagi tenaga kerja muda yang menginginkan tempat tinggal yang dekat dengan lokasi tempat kerjanya.
Nantinya apartemen Lumina City akan mempunyai empat menara apartemen, hotel, mall dan juga satu menara kondominium. Nantinya pembangunan apartemen akan dilakukan secara bertahap. Untuk tahap pertama adalah pembangunan apartemen menara Amsterdam.
Untuk pilihan tipe apartemen yang ditawarkan yaitu adalah tipe Studio dengan luas 21,58 meter persegi. Sementara untuk tipe 1 Bed Room dengan luas 28,80 meter persegi dan juga tipe 2 Bed Room dengan luas 41,15 meter persegi. Tipe studio ijual dengan harga Rp 290 juta, tipe 1 Bed Room dijual dengan harga Rp 395 juta, dan tipe 2 Bed Room dijual dengan harga Rp 550 juta. Menurut rencana pencanangan menara Amsterdam akan dilaksanakan yaitu adalah pada bulan Februari yang akan datang. Menurut perencanaan konstruksi dikerjakan selama 20 bulan.
Pengembang PT Indoserena Dwimakmur mengembangkan apartemen Lumina City bekerjasama dengan mitra. Salah satu mitranya adalah China Triumph Internasional Engineering. Nantinya mitra perusahaan tersebut akan membawa bahan material serta teknologi canggih untuk pembangunan proyek apartemen Lumina City.