Akan Ada Superblok Terbaru di Bekasi, Gangnam District

Gangnam District

PropertiLaunch.com, Bekasi-Pengembang dari Singapure, Pollux Properties kembali lagi meluncurkan proyek superblok terbarunya di kawasan pusat kota Bekasi yaitu adalah Gangnam District di jalan raya Siliwangi, Rawa Lumbu. Lokasi proyek tersebut dibangun di atas lahan 2,5 ha yang terdiri dari 18 tower apartemen, shopping mall dan Hotel Louise Kienne serta SOHO.

Kawasan di kota Bekasi juga cukup menjanjikan dengan melihat dari populasi dan juga banyaknya industri yang ada di wilayah ini. Kawasan Gangnam District Bekasi adalah merupakan proyek dengan nilai 500 juta dolar Amerika. Untuk tahapan pertama akan dibangun 2 tower 36 lantai yang mencakup terdiri dari 714 unit (22 unit/lantainya) dengan total investasi adalah Rp 1,5 triliun rupiah.
Tipe yang ditawarkan adalah mulai dari studio (22,95 m2) dan 2 bedroom (BR,45,45m2) dengan harga Rp 13 juta/m2 atau mulai dengan harga Rp 280 jutaan per unitnya dan sampai dengan saat ini telah tercapai pesanan sebanyak 300 unit.

Kawasan pengembangan lokasi kota ini juga cukup bagus melihat dari adanya pembangunan infrastruktur di kawasan Bekasi seperti adanya proyek pembangunan light rail transit (LRT), adanya jalan tol Bekasi-Cawang-Kampung Melayu. 

Comments