Proyek Properti Terpadu Damoci (Daan Mogot City) Membangun Mall Kekinian Dengan Luas 4 Ha

Daan Mogot City

PropertiLaunch.com, Jakarta- Proyek properti terpadu atau kawasan mixed use development Daan Mogot City (Damoci) dengan lokasi di Jalan Raya Daan Mogot, Jakarta Barat akan menghadirkan shopping center Damoci Lifestyle yang ada di kawasan ini. Pusat lifestyle di proyek dengan luas 16 ha tersebut akan dibangun dengan luas 40.000 m2 atau 4 ha untuk bisa menjangkau target pasar yang diperkirakan akan mencapai 6.000 orang per harinya.

Fokus dari pusat lifestyle ini adalah entertainment, relaksasi serta sosial yang akan berbeda dengan mall yang telah ada di Jakarta. Pengembang juga akan mengadakan indoor artificial river yaitu adalah merupakan sebuah sungai buatan dengan lebar 6 m dan panjang 300 meter di dalam mall yang terinspirasi dari The Little Venice di Italia. Nanti akan ada banyak juga spot untuk swa foto. 

Damoci (Daan Mogot City) dikembangkan oleh pengembang China Communication Construction Group (China) dalam empat tahap hingga tahun 2028. Untuk tahap pertama akan dibangun tujuh tower apartemen dan satu mall dengan investasi mencapai Rp 1 triliun (tahap pertama).

Proyek properti yang dipasarkan sejak bulan Oktober 2016 dan mulai dibangun (ground breaking) April 2017 ini diklaim telah membukukan penjualan aparteen 1.059 unit dari tiga tower yang mulai dibangun. Targetnya serah terima unit bisa dilakukan bulan Maret 2020 bersamaan dengan beroperasinya mall.

Tipe unit apartemen yang ditawarkan yaitu adalah mulai dari Studio 28 m2 sampai 1 – 3 kamar tidur dengan ukuran 38-79 m2. Harga yang ditawarkan mulai dari Rp 20 juta -25 juta/m2 atau mulai dari Rp 570 juta per unit sampai dengan saat ini. Setiap balkon apartemen di Damoci juga akan mempunyai lebar yang sama dengan ukuran unitnya, sehingga balkon nantinya bukan hanya area tempat artifisial tetapi bisa untuk digunakan sebagai ruangan untuk menaruh satu set kursi.

Comments